Penyakit Alzheimer : Gejala, Penyebab, Pencegahan dan Pengobatan


Halo Sobat Nutrielife – Sikap pelupa yang disertai perubahan perilaku dan turunnya kemampuan berpikir serta berbicara adalah ciri-ciri seseorang mengidap penyakit Alzheimer. Alzheimer adalah penyakit degeneratif progresif pada otak yang umumnya menyerang orang tua dan dikaitkan dengan perkembangan plak-plak beta amiloid pada otak. Penyakit otak ini mengakibatkan penurunan daya ingat, kemampuan berpikir dan bicara, serta perubahan perilaku secara bertahap.

Penyakit ini dapat meningkat seiring bertambahnya usia. Biasanya, Alzheimer menyerang para orang tua yang berusia 65 tahun ke atas. Umumnya, penyakit ini lebih banyak diderita oleh wanita dibandingkan pria. Rata-rata penderita Alzheimer hanya dapat hidup selama 8-10 tahun setelah terdiagnosis. Namun, ada keadaan tertentu dimana penderita bisa hidup lebih lama jika cepat terdeteksi dan terobati.


A. Gejala Alzheimer

  • Gangguan memori yang mempengaruhi rutinitas sehari-hari
  • Kesulitan melakukan kegiatan yang biasa dilakukan
  • Kesulitan berbicara
  • Mengalami kondisi mental yang berubah seperti, tidak mengenal waktu, lupa dimana ia berada, bahkan tidak mengenali dirinya sendiri
  • Berubahnya kepribadian penderita
  • Berubahnya mood dan perilaku
  • Berubahnya pola tidur, akan lebih sering tidur disiang hari
  • Sering jalan bermondar-mandir
  • Sering salah dalam meletakkan barang
  • Kesulitan mengambil keputusan yang tepat

B. Penyebab Alzheimer

Hingga kini, penyebab Alzheimer belum diketahui secara pasti. Namun, ada beberapa pendapat yang diduga dapat menyebabkan terjadinya penyakit Alzheimer, seperti :

  • Adanya pengendapan protein di dalam otak, yang menghalangi asupan nutrisi ke sel sel otak, ketika sel sel otak mengalami kerusakan terutama bagian otak yang mengatur memori, maka akan timbul penurunan daya ingat dan perubahan suasana hati. 
  • Lansia, Rata rata pengidap penyakit Alzheimer adalah usia yang melewati 65 tahun ke atas. 
  • Pernah mengalami cedera dibagain kepala
  • Mengalami sindrom down, kelainan genetik yang menyebabkan terjadinya sindrom down 
  • Memiliki gangguan kognitif, penderita yang memiliki masalah dengan daya ingat
  • Genetik, memiliki riwayat keluarga yang pernah mengalami penyakit Alzheimer
  • Tidak menerapkan gaya hidup sehat dan kurangnya istirahat
  • Memiliki penyakit jantung, diabetes, darah tinggi, obesitas dan kolestrol tinggi dipercaya dapat menyebabkan Alzheimer
  • Sering merokok

C. Pencegahan Alzheimer

Pencegahan Alzheimer bisa dilakukan dengan cara mengonsumsi vitamin atau makanan yang dapat menutrisi otak dan bermanfaat bagi otak serta kesehatan, seperti :

  1. mengonsumsi minyak ikan
  2. berolahraga rutin 
  3. mengisi teka teki silang yang juga bermanfaat bagi otak
  4. Berhenti minum alkohol
  5. Sederhanakanlah rutinitas harian dan ruang tempat tinggal
  6. Berpikir positif

D. Pengobatan Alzheimer

Pada dasarnya, penyakit Alzheimer tidak dapat disembuhkan. Dokter hanya akan memberikan perawatan yang akan memperhambat berkembangnya penyakit Alzheimer ini. Biasanya, dokter akan memberikan jenis obat yang meningkatkan kadar zat kimia otak yang mampu meredakan gejala Alzheimer. Rivastigmine, donepenzil, dan mematine adalah jenis obat yang biasa diresepkan dokter untuk sobat yang mederita Alzheimer di tahap awal dan tahap menengah. Kecuali, jenis obat mematine yang dapat diberikan juga disaat gejala akhir.

Selain itu, menjalani psikoterapi juga dapat dilakukan untuk upaya pengobatan Alzheimer, seperti :

  • Stimulasi kognitif, yang memiliki fungsi untuk meningkatkan daya ingat, kemampuan berkomunikasi dan kemampuan dalam memecahkan masalah
  • Terapi relaksasi dan terpai perilaku kognitif, memiliki fungsi untuk mengurangi halusinasi, delusi, kecemasan atau depresi yang dialami oleh penderita Alzheimer.

Demikian informasi seputar Penyakit Alzheimer yang dapat Nutrielife sampaikan. Semoga bermanfaat. Jangan lupa kunjungi situs kami kembali sebagai referensi terpercaya berbagai tips dan solusi permasalahan kesehatan sobat dan keluarga. Salam Sehat – Nutrielife.com.

0 Response to "Penyakit Alzheimer : Gejala, Penyebab, Pencegahan dan Pengobatan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah 2

Iklan Bawah Artikel